Menu
Cahaya Akhwat

DOA INI MAMPU MENANGKAL MUSIBAH YANG DATANG SECARA TIBA-TIBA

DOA INI MAMPU MENANGKAL MUSIBAH YANG DATANG SECARA TIBA-TIBA

Assalamualaikum Wr. Wb.
Terkadang, kita sebagai manusia maunya yang indah-indah. Ingin hidup tanpa mengalami musibah atau masalah yang mempersulit perjalanan. Namun, godaan syaitan begitu kuat, sehingga mampu membuat manusia lupa bahwa musibah yang terjadi adalah sebuah proses dalam perjalanan menuju akhirat. 

Musibah yang telah digariskan kadang memang tidak bisa diubah. Tetapi, ada sebuah senjata paling ampuh yang dapat dijadikan sebagai perlindungan diri terhadap musibah. Senjata itu adalah, doa.

Eitss...,
ini beneran lho, ngga becanda.
Doa itu memang senjata yang paling ampuh di dunia ini.
Yang jadi masalah adalah seberapa banyak kita yakin bahwa doa yang kita ajukan kepada Allah SWT itu dapat memberikan faidah bagi kita? 
Kalau kita sendiri ragu, ya tentu saja senjata itu jadi tumpul.

Selanjutnya adalah seberapa banyak pengetahuan kita tentang doa-doa yang ada? Padahal Allah SWT telah memudahkan kepada semua umatnya untuk meminta apa saja kepada-Nya.

Seperti doa yang dapat mengabulkan semua keinginanmu, jangan lupa dibaca dan diamalkan.
Doa yang saya maksudkan dari awal postingan ini terdapat dalam sebuah hadis sebagai berikut.

DOA INI MAMPU MENANGKAL MUSIBAH YANG DATANG SECARA TIBA-TIBA


Dari Ustman bin Affan r.a. berkata,
"Aku mendengar Rasulullah SAW bersabda, barang siapa pada waktu petang membaca doa berikut ini sebanyak tiga kali,
DOA INI MAMPU MENANGKAL MUSIBAH YANG DATANG SECARA TIBA-TIBA

Bismillaahilladzi laa yadhurru ma'asmihii syaiunfil ardhi walaa fis samaa i wa huwassamiiul'aliim.

Yang artinya,
Dengan nama Allah yang beserta nama-Nya tidak akan membahayakan sesuatu pun yang ada di bumi dan tidak juga yang ada di langit, dan Dia Maha Mendengar lagi Maha Mengetahui.

Maka musibah yang datang tiba-tiba tidak akan membahayakan dirinya hingga pagi hari, dan barang siapa yang membacanya tiga kali pada pada pagi hari, maka musibah yang datang secara tiba-tiba tidak akan membahayakan dirinya hingga petang hari." (HR. Riwayat Abu Dawud. No. 5088)

Pasti banyak yang sudah tahu tentang dia ini. 

Berarti sekarang tinggal kita amalkan, membacanya sebanyak tiga kali setiap pagi dan sore hari.
Wassalamualaikum Wr. Wb.

1 komentar